Jalin Hubungan dan Sinergi KPU Kabupaten Bangka Barat Melakukan Kunjungan Silaturahmi ke Badan Kesbangpol Bangka Barat

Haloo... #Seperadeksemue #temanpemilih
Mentok – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat melaksanakan kunjungan silaturrahmi ke Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bangka Barat, sebagai upaya mempererat hubungan kelembagaan dan meningkatkan sinergi antarinstansi, Selasa (13/01/2026).
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh jajaran Kesbangpol Kabupaten Bangka Barat. Dalam suasana yang penuh keakraban, kedua belah pihak berdiskusi mengenai pentingnya koordinasi dan kerja sama lintas sektor, khususnya dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing lembaga di bidang demokrasi, politik, dan kebangsaan.
Melalui silaturrahmi ini, KPU Kabupaten Bangka Barat menegaskan komitmennya untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan Kesbangpol sebagai mitra strategis, terutama dalam hal pendidikan politik masyarakat, pemeliharaan stabilitas politik daerah, serta persiapan tahapan pemilu yang akan datang.
KPU Kabupaten Bangka Barat berharap, kunjungan ini dapat menjadi langkah awal yang positif dalam memperkuat kolaborasi dan sinergi antar lembaga, sehingga tercipta penyelenggaraan demokrasi yang berkualitas, aman, dan kondusif di Kabupaten Bangka Barat.