Rapat Internal Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Barat Terkait Pengisian Daftar Uji Pengendali Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP)

Haloo... #Seperadeksemue #temanpemilih

Mentok – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat melaksanakan rapat internal terkait pengisian Daftar Uji Pengendali Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), bertempat di ruang rapat KPU Kabupaten Bangka Barat, Rabu (07/01/2026). Kegiatan ini diikuti oleh jajaran pimpinan dan sekretariat sebagai bagian dari upaya penguatan tata kelola kelembagaan.

Rapat internal tersebut bertujuan untuk menyamakan pemahaman mengenai mekanisme dan indikator pengisian Daftar Uji Pengendali SPIP, sekaligus melakukan evaluasi atas penerapan pengendalian internal yang telah berjalan. Melalui kegiatan ini, KPU Kabupaten Bangka Barat berupaya memastikan seluruh proses kerja dilaksanakan sesuai dengan prinsip akuntabilitas, transparansi, dan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan.

Dalam rapat tersebut dibahas secara rinci peran dan tanggung jawab masing-masing subbagian dalam mendukung penerapan SPIP, serta langkah-langkah perbaikan yang perlu dilakukan untuk meminimalisasi risiko dalam pelaksanaan tugas dan fungsi KPU. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengendalian internal dan kualitas kinerja organisasi.

KPU Kabupaten Bangka Barat berkomitmen untuk terus memperkuat penerapan SPIP sebagai bagian dari upaya mewujudkan penyelenggaraan pemilu yang profesional, berintegritas, dan akuntabel.

#KPUMelayani

#kpuri

#kpubangkabarat

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 15 Kali.